Senin, 15 Agustus 2011

Reportase Investigasi: Media Menjadi Pahlawan Kesiangan


Akhir-akhir ini makin banyak program berita di televisi yang membahas secara detail isu penting dalam masyarakat dalam berbagai bidang kesehatan. Istilah yang digunakan adalah melakukan investigasi, menyelediki secara teliti dan mengabarkan langsung dari lokasi yang ditengarai menjadi pusat kegiatan pelanggaran hak masyarakat. Dengan tujuan memperoleh rating bagus, pihak pembuat acara rela melakukan pengambilan gambar dari medan yang berat sekalipun.

Penyelidikan yang paling populer adalah reportase investigasi terhadap pemakaian zat-zat berbahaya terhadap makanan. Bahan yang dicurigai dicampur ke dalam bahan makanan adalah pewarna kain untuk sambal, boraks untuk bahan pengawet makanan, tawas untuk bahan bakso dan beberapa zat aditif lainnya. Televisi swasta berlomba-lomba ingin menjadi yang terdepan dalam melaporkan penyalahgunaan pemakaian zat-zat berbahaya tersebut.

Pertanyaan selanjutnya adalah mengapa pihak pembuat acara televisi seolah ingin tampil sebagai pahlawan dalam pelaporan kasus-kasus populer? Bukankah lebih baik jika hal ini bisa dilaporkan kepada pihak terkait terlebih dahulu? Pemakaian bahan tambahan yang membahayakan kesehatan jelas merupakan pelanggaran secara hukum dan medis. Dan hal ini masuk dalam wewenang Departemen Kesehatan, Departemen Perindustrian dan Perdagangan serta pihak Kepolisian sebagai penerima laporan masyarakat.

Mungkin maksud pembuatan acara investigasi tersebut adalah untuk menyebarluaskan berita secara cepat dan merata ke seluruh penonton televisi. Namun hal ini bukan menjadi solusi terbaik dalam memutus mata rantai peredaran makanan berbahaya. Dengan mengetahui informasi ini bukan berarti masyarakat berhenti menkonsumsi zat aditif berbahaya secara tidak langsung, tapi efek sampingnya justru akan memberi inspirasi bagi pelanggaran-pelanggaran perdagangan makanan lainnya.

Ada baiknya para perusahaan penyiaran televisi menggandeng pihak kepolisian dan staf dari dinas kesehatan dalam melakukan kegiatan pengambilan gambar. Kegiatan ini bisa menjadi pemutus kegiatan perdagangan makanan ilegal serta menjadi langkah pencegahan bagi terulangnya kasus serupa yang membahayakan kesehatan masyarakat luas.

Sumber gambar: leighbernhardt.com

    Related Posts by Categories



    Widget by Hoctro | Jack Book

    1 komentar:

    1. Saya penggemar acara reportase investigasi. Kalau menurut saya, pihak kepolisian dan kemenkes pun sudah SANGAT SADAR akan hal ini. Acara ini hanyalah untuk orang awam seperti saya. Setidaknya saya jadi tahu dan mengingatkan kepada yang lain.

      Dan tentang pemanfaatan untuk meningkatkan rating, ya itu sangat wajar. Tidak masalah selama acaranya mendidik.

      Iya kan?

      intothelights.blogspot.com

      BalasHapus